China Akhiri Karantina Covid-19 untuk Wisatawan pada Januari 2023

BEIJING, SP – China akan menghapus karantina untuk wisatawan mulai tanggal 8 Januari 2023. Hal ini menandakan perubahan berakhir dari Covid-19 di negara Tirai Bambu itu.

Setelah hampir tiga tahun menutup perbatasan, negara ini akan dibuka kembali bagi mereka yang memiliki visa kerja dan belajar, atau ingin mengunjungi keluarga. Otoritas China mengatakan, warga negara Chinadapat bepergian ke luar negeri. Covid-19 telah menyebar dengan ganas setelah pembatasan dicabut. Akibatnya, ketika Covid-19 mengganas, rumah sakit kewalahan menangani orangtua yang sekarat.

Beijing telah melaporkan sekitar 4.000 infeksi Covid-19 baru setiap hari minggu lalu dan sedikit kematian.

Data firma data kesehatan Inggris Airfinity memperkirakan China mengalami lebih dari satu juta infeksi dan 5.000 kematian setiap hari.

China adalah ekonomi besar terakhir di dunia yang beralih  bersahabat dengan Covid-19 setelah tiga tahun terkunci, menutup perbatasan, dan karantina wajib untuk kasus dan kontak Covid-19. [EH]

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*